• WEBSITE SMPN 3 BUKITTINGGI
  • AKREDITASI A & SEKOLAH ADIWIYATA NASIONAL 2019

Guru-guru Penerima Satya Lencana 10 dan 30 Tahun SMP Negeri 3 Bukittinggi

Bentuk perhatian Pemerintah terhadap para Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memiliki loyalitas, kinerja dan prestasi yang baik diwujudkan dengan pemberian berbagai penghargaan, salah satunya adalah dengan pemberian tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya. Di dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1994 tentang Tanda Kehormatan Tanda Satyalancana Karya Satya disebutkan bahwa penganugerahan Satyalancana Karya Satya merupakan penghargaan dari Negara terhadap PNS yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara dan Pemerintah serta penuh dengan pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin, sehingga dapat dijadikan teladan bagi pegawai yang lainnya.

Jum’at, 13 Januari 2023 Kepala Sekolah, Bapak Firman Adhani, S.Pd. Menyerahkan  Piagam Tanda Kehormatan Dan Penganugrahan Tanda Kehormatan Satya Lencana Karya Satya dari Presiden RI untuk para guru SMP Negeri 3 Bukittinggi sebanyak 9 orang Guru, diantaranya :

Pengabdian 30 Tahun :

  1. Desmeri, S.Pd
  2. Diah Hadiati, S.Pd
  3. Junetti, S.Pd
  4. Nurma Erlinda, S.Pd

 Pengabdian 10 Tahun

  1. Eka Zuraini, A, Md
  2. Rizki Amelia, S.Pd
  3. Usni Harnita, S.PdI
  4. Wiwit Engrina Nora, S.Pd
  5. Zulhelmi, S.Pd

 

 

Dalam penyerahan tersebut, Kepala Sekolah mengucapkan selamat kepada Guru-guru tersebut dan berharap agar penghargaan ini dapat meningkatkan semangat pengabdian terhadap sekolah.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Workshop Perencanaan Berbasis Data (PBD)

Kamis ,18 Januari 2024, SMP Negeri 3 Bukittinggi melaksanakan Workshop Perencanaan Berbasis Data (PBD). Kegiatan dihadiri oleh seluruh Guru dan Staf tata Usaha SMP Negeri 3 Bukitti

20/01/2024 13:42 - Oleh Wardi Akmal (pak_w) - Dilihat 130 kali
Workshop Pengisian E-Kinerja di PMM

SMP Negeri 3 Bukittinggi, Melakukan kegiatan Workshop pengisian SKP melalui e-kinerja di PMM, dalam kegiatan tersebut di pandu Kepala Sekolah Firman Adhani. S.Pd, dan Pematerinya oleh P

16/01/2024 14:00 - Oleh Wardi Akmal (pak_w) - Dilihat 158 kali
Sikolah Bukittinggi Baralek Gadang

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Bukittinggi mengadakan “Sikolah Bukittinggi Baralek Gadang”, kegiatan di laksanakan di bawah gapura Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi

03/07/2023 08:15 - Oleh Wardi Akmal (pak_w) - Dilihat 261 kali